0361734968
smpn2kuta@gmail.com
TIM FTBI SPENDUTA RAIH 7 JUARA DI KEGIATAN FTBI KABUPATEN BADUNG

Tim Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) SMP Negeri 2 Kuta berhasil meraih berbagai juara pada kegiatan FTBI Kabupaten Badung yang diselenggarakan tanggal 5 dan 6 September 2024 di Puspem Badung. Pada ajang yang bertujuan untuk melestarikan bahasa Ibu tersebut tim Spenduta berhasil meraih 7 Juara dari 14 delegasi yang dikirim.

Juara-juara yang diraih diantaranya Juara 1 Putri dan Juara 1 Putra Lomba Ngripta Cerpen Basa Bali, Juara 1 Putri dan Juara 2 Putra Lomba Ngripta lan Ngwacen Puisi Bali, Juara 1 Putri Lomba Bebanyolan, Juara 2 Putri Lomba Nyurat Aksara Bali ring Lontar, serta Juara 3 Putri Lomba Pidarta Basa Bali.

Salah satu pembina tim FTBI Spenduta Anak Agung Kompyang Sayoga mengatakan sangat bersyukur dengan hasil yang sudah diraih. Pihaknya juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh anak-anak tim FTBI Spenduta yang sudah berjuang dengan sangat maksimal dan baik. "Terimakasih Bapak ucapkan kepada anak-anak semua yang sudah latihan dengan sangat tekun dan tampil dengan maksimal saat lomba."

Dari 7 juara yang berhasil diraih pada ajang tersebut, 4 delegasi yang meraih juara 1 selanjutnya akan mewakili Kabupaten Badung untuk berkompetisi pada kegiatan FTBI tingkat Provinsi Bali yang akan diselenggarakan pada bulan Oktober mendatang.

Laporan Redaksi Jurnalis Jnana Sastra Spenduta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *